Nol
“Nomor hp-mu berapa?”
“Kosong delapan satu lima ….”
Jawaban di atas sering terdengar dalam
keseharian. Mengapa dikatakan kosong? Kenapa tidak disebut nol? Kosong dan
nol berbeda maknanya dalam matematika, logika, fisika, realita. Tertawa kita?
Tak pa-pa, itulah fakta.
Yang pasti, angka nol tak ada dalam
angka Romawi. Hanya angka Arab yang memiliki angka nol dengan simbol titik.
Dalam perkembangannya, angka nol lantas disimbolkan dengan ”0” dan dieja dengan
nol atau nul atau null (English) dan dimasukkan ke dalam kelompok bilangan
genap!
Makna nol ialah zero atau ”ada yang
tiada dan tiada yang ada”. Analoginya kolong dipan. Ruang di bawah dipan yang
dinamai kolong ini kalau dilihat-lihat dan dicari-cari tetap saja tidak ada.
Tapi kita yakin ia ada. Ia ada dalam tiada. (Duh pabaliut kieu
geningan).
Kosong artinya tidak ada atau empty.
Dalam matematika, kosong ini menjadi himpunan bagian dari sebuah set himpunan (Semesta,
S). Ia tidak memiliki anggota atau unsur. Jadi, kalau ada set himpunan yang
anggotanya ”nol” maka himpunan bagiannya ada dua, yaitu himpunan bagian kosong
dan nol.
Dalam bisnis, angka nol memegang posisi
utama. Salah jumlah atau salah menempatkan angka nol bisa merunyamkan semua
orang. Di bidang elektronika dan sistem biner pun peran nol sangat penting. Ia
angka istimewa. Ia perkasa. Berapa pun besarnya sebuah angka, kalau dikalikan
dengan nol, hasilnya nol. Misalnya:
1 x 0 = 0
22 x 0 = 0
333 x 0 = 0
4444
x 0 = 0
55555
x 0 = 0
666666
x 0 = 0
7777777
x 0 = 0
88888888
x 0 = 0
999999999
x 0 = 0
1234567890
x 0 = 0
Lawan kali adalah bagi. Kalau suatu
angka dibagi nol, maka hasilnya....? Misalnya:
1111111111 : 0 =
222222222 : 0 =
33333333 : 0 =
4444444 : 0 =
555555 : 0 =
66666 : 0 =
7777 : 0 =
888 : 0 =
99 : 0 =
0 : 0 =
Allah Swt berfirman dalam QS Al-Fajr
(89): 3. ”Demi yang genap dan yang ganjil.” Apa maknanya Allah
menyebut atau bersumpah atas yang genap dan yang ganjil?
1234567890-
ghc -0987654321- J
“Film
apa sih, kok heboh buangeeet?” Pernah nonton filmnya? Itu lho, yang tentang kiamat menurut ramalan manusia. Betul, film "2012".
“Dua nol satu dua!” Ini betul.
”Dua nol duabelas!” Ini juga ok.
”Duaribu duabelas!” Ini paling aman,
gak bakalan deh ada yang bingung ngung ngung.
Mari biasakan diri membilang nol, bukan
kosong, ketika merujuk pada angka yang simbolnya “0”. Cobalaahh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar